Anies Pertama Kampanye di Kota Hujan Bogor dan Berkuliner Hingga Jalan Kaki ke Stasiun

Anies Pertama Kampanye di Kota Hujan Bogor dan Berkuliner Hingga Jalan Kaki ke Stasiun

Smallest Font
Largest Font

Kota Bogor | Jurnalissatu.com - Hari pertama kampenye, calon presiden nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan mendatangi Kota Hujan Bogor.  Pasangan Muhaimin Iskandar itu berkuliner di kawasan Jembatan Merah dan berjalan kaki ke Stasiun Bogor, Selasa 28 November 2023.

Pantauan di lokasi, saat tiba di Jembatan Merah Anies disambut massa. Jalanan yang semulanya sepi tiba-tiba ramai dan banyak pengendara yang berhenti untuk sekedar berteriak.

Anies pun melambaikan tangan dan berfoto dengan warga. Anies menuju kedai warung soto mie dan doclang, dan mengajak menyantap bersama warga.

Usai menikmati kuliner, Anies memilih berjalan kaki ke stasiun Bogor yang tak jauh dari lokasi.

"Jadi saya bersyukur sekali hari ini bisa sampai ke kota Bogor, tadi ke Kabupaten Bogor ketemu warga di sana, ramai di GOR Pakansari, sesusah itu kemudian setelah itu datang ke sini nyicipin makanan khas Bogor, satu Soto mie Bogor  satu lagi doclang itu, katanya sudah di Perdakan ya.  Ketemu sama masyarakat di sini," ujar Anies.

Ketua Tim Pemenangan Anies Muhaimin (Amin) Kota Bogor, Atang Tristanto, menyampaikan, selain menikmati kuliner, Anies akan menyusuri Kota Bogor dan berinteraksi bersama warga.

"Pak Anies mengunjungi tempat berkumpulnya warga, dan tempat UMKM. Pak Anies sebagai calon presiden bisa meneruskan pembangunan yang humanis dan ditata lebih baik lagi, dan ini (Kota Bogor) adalah tempat bersejarah, kita menyusuri jalan di Kota Bogor sambil melewati Jembatan merah ke JPO sambil menyapa warga agar beliau melihat langsung denyut nadi pusat Kota Bogor seperti apa. Karena ini hari pertama mudah-mudahan beliau dengan konsep terbaik mengembangkan Kota Bogor sebagai kota jasa yang tentu nyaman untuk warganya, sekaligus kota yang mendukung Ibu Kota Jakarta," kata Atang.

Atang yang juga Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Kota Bogor itu menyampaikan, partai koalisi perubahan di tingkat Kota Bogor menargetkan 80 persen suara. Dan, ingin membuat kampanye akbar di kota hujan.

"Kami ingin mengajukan ke tim nasional pak Anies untuk sekali lagi didatangkan lagi ke Kota Bogor, sebelum hari pencoblosan. Kita adakan suatu moment, yang mudah-mudahan itu menjadi moment buat pemantapan pemenangan Anies. Semoga dengan segala upaya ikhtiar doa, dari semuanya bisa tercapai. Walaupun perlu menaikan dari hasil survei yang kami lakukan saya kita angkanya tidak terlalu jauh untuk diambil untuk sampai 80 persen," katanya. (Redaksi)

Editors Team
Daisy Floren